"Korean Martial Art and Modern Combat Sport Practices All Over the World!!!"

27 August 2010

Kejurda Taekwondo Dimulakan Hari Ini

Kamis, 23 Juli 2009 , 11:46:00
Sumber : KaltimPosOnline

SAMARINDA - Sekitar 200 atlet taekwondo dari 13 kabupaten/kota se-Kaltim akan segera memulai memperebutkan 20 posisi terbaik yang akan diisi untuk mewakili Benua Etam ke kejuaraan nasional bulan depan di Jawa Tengah. Kompetisi bertajuk Kejuaraan Daerah Taekwondo Kaltim digelar mulai Sabtu (25/7) di Ruang Sebaguna Komplek Stadion Madya Sempaja.

Ketua Panitia Pelaksana Alfons T Lung mengatakan, kejuaraan daerah yang rutin dilakukan setiap tahun ini dimaksudkan untuk mencari bibit taekwondoin berbakat di Kaltim. “Ini agenda rutin. Pada ajang ini akan kami cari atlet terbaik untuk mewakili Kaltim di arena nasional,” ucap Alfons.

Acara yang dibuka pagi ini pukul 09.00 Wita, mempertandingkan 8 kelas senior putra dan putri serta 10 nomor kelas junior putra dan putri. Alfons mengatakan, atlet terbaik dari setiap nomor tanding akan menjadi wakil Kaltim di kejurnas yang akan diselenggarakan 11-19 Agustus mendatang. Pada kejurnas tersebut, nomor tanding sesuai dengan nomor tanding pada kejurda. Dengan kata lain, peraih emas-lah yang akan mewakili Kaltim. “Kami belum memiliki kontingen baku yang akan mewakili Kaltim. Dan, seleksi hanya bisa dibuktikan dengan laga di arena,” ucapnya. (*/obi)

0 komentar: